Kamis, 15 Agustus 2019

Mahasiswa Keluhkan Rolling Door dan Lahan Parkir di RKB-I


ALIPINEWS - Setelah peresmian RKB-I pada Kamis (27/12/18), ruang kuliah pertama kali digunakan serentak untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) pada Senin (12/8/19) pekan ini.


Nuri, mahasiswa baru prodi Agribisnis, mengaku nyaman menempati ruang kelas di RKB-I.
“Ada alat yang canggih, ada AC-nya juga. Bikin kita nyaman, rileks di kelas,” kata Nuri.      
                              
Namun, Nuri juga mengeluhkan sekat rolling door dari kayu membuat suara dari kelas lain terdengar dan sedikit mengganggu.

Senada dengan Nuri, Ardi mahasiswa baru prodi Agribisnis mengaku senang karena fasilitas RKB-I yang dia anggap lumayan lengkap.

Keluhan terkait rolling door juga disampaikan oleh Lailatus Safariyah, mahasiswa prodi Agribisnis ’18. Meski demikian, Laila mengaku senang karena fasilitas di RKB-I lebih baik daripada ruang kuliah sebelumnya di RKB-B.
Foto ruang kelas RKB-I
“Fasilitasnya lebih lengkap dan alhamdulilah selama saya mengikuti KBM, proyektornya itu berfungsi dengan baik, AC-nya juga, dan bangkunya enakan yang di RKB-I,” terang Laila.

Laila berharap, selanjutnya, fasilitas parkir bisa diperbaiki dengan penambahan atap dan penataan kendaraan dengan rapi.

“Biar gak kepanasan juga. Terus untuk tempat parkir dosen harus ditata rapi.” pungkasnya.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Dekan II FP Insafitri mengatakan bahwa rolling door dibuat guna mengatasi jumlah kebutuhan kelas untuk KBM dan ruang pertemuan (aula).

“Mengenai sekat atau rolling door yang memisahkan antar kelas adalah inisiatif dari atasan (pihak rektorium) untuk memenuhi kebutuhan ruang pertemuan dengan kuota yang cukup banyak tanpa mengorbankan kebutuhan akan kelas yang amat banyak,” terang Insa.

Insa mengatakan, kebutuhan kelas meningkat karena peminat di Fakultas Pertanian cukup banyak. Salah satu faktor peningkatan tersebut karena banyak prodi di Fakultas Pertanian terakreditasi A.

Melanjutkan, terkait tempat parkir, Insafitri mengaku kurang standart sebagaimana seharusnya disediakan oleh Fakultas. Dia juga mengharapkan peran mahasiswa mengatasi kegersangan di halaman RKB-I.
RKB-I tampak depan

“Mengenai gedung RKB-I yang masih terlihat gersang harapannya mahasiswa ada yang menyumbangkan tanaman untuk menghias atau memanfaatkan lahan belakang gedung untuk di jadikan tempat praktik pengolahan tanaman.” pungkasnya. (Ags/Dvd)








  

1 komentar:

  1. Mantaappp...

    Saya sependapat dengqn demikian dari tim alipi utm 😇

    Sekat rolling door nya membuat kegiatan belajar mengajar tergsnggu karena terdengar suara dari kelas lain..
    Misal..
    Kelas 102 ada kegiatan belajar sedangkan kelas 103 gak ada dosennya, otomatis kelas 103 rame dan 102 yang lagi fokus (senyap) itu merasa teeganggu karena suara rame dari kelas 103 terdengar sampai ke 102.

    Disaran saja untuk memberi jarak 1 ruangan saja jika ada kelas lain yang sedang ujian, agar tidak terganggu.

    BalasHapus